DaerahGarda KaimanaPendidikan

Pemda Kaimana Bakal Revitaliasi Bangunan Bekas Asrama Untuk menampung Para Siswa yang Menempuh Pendidikan di Kota

KAIMANA, gardapapua.com — Bupati Freddy Thie menyebutkan, bahwa Pemda Kaimana akan melakukan rehabilitasi revitalisasi bangunan bekas asrama yang akan dijadikan sebagai asrama bagi putra-putri Kaimana yang berasal dari berbagai kampung yang sedang menempuh pendidikan di SMK Kelautan Kampung Coa, Kota Kaimana.

Dalam hal ini Bupati Freddy Thie langsung meninjau secara langsung kondisi bangunan bekas asrama yang akan direhabilitasi, selain Bupati hadir pada kesempatan itu, Asisten II, Dedi Ombaier dan Kepala Dinas Pendidikan Ray Ratu D. Come.

“Bangunan ini akan direhab dan kami alihfungsikan sebagai asrama bagi anak-anak kita yang dari kampung bersekolah di kota sini SMK Kelautan,”Jelas Bupati Freddy Thie.

Dalam kesempatan itu, ia merasa prihatin dengan kondisi siswa-siswi dari kampung-kampung yang tidak memiliki keluarga di kota. Sehingga langkah ini diambil pemda untuk memfasilitas putra putri Kaimana yang sedang bersekolah tersebut.

“Saya terus terang sangat prihatin dengan saya punya anak-anak yang di kampung jauh-jauh sekolah di kota. Jadi menyediakan fasilitas asrama ini menjadi penting untuk mereka tuidak usah khwatir dengan tempat tinggal. Apalagi mereka tidak punya keluarga di kota,”Pungkasnya.

Selain itu berkaitan dengan pengelolaan asrama, orang nomor satu di Kaimana itu menjelaskan bahwa pemda sudah melakukan kerjasama dengan yayasan tangan pengharapan. Ini telah menjadi komitmen pemda untuk terus mendorong agar pendidikan Kaimana bisa terus maju.

“Terkait pengelolaan asrama, pemda bersama Yayasan Tangan Penghrapan sudah bekerjasama. Sebagai kepala daerah saya komitmen untuk meningkatkan kualitas SDM melalui dunia pendidikan,”Sebutnya. [JO/RED]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *