DaerahGarda ManokwariHukum dan Kriminal

Pemda Manokwari Mulai Data Kantor, Yang Terbakar Pasca Rusuh Massa

MANOKWARI, gardapapua.com — Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten  Manokwari, Aljabar Makatita mengungkapkan, bahwa kini pihak pemkab Manokwari tengah melakukan pendataan sejumlah bangunan perkantoran dan aset pemerintah kabupaten Manokwari yang terdampak dan menjadi bagian yang turut dibakar massa dalam aksi berbuntut pada kerusuhan pada 19 agustus lalu.

Menurut Aljabar dimaksudkan, melalui hasil peninjauan dan kajian tim teknis tersebut, nantinya dijadikan tolak ukur  tetap dimaksimalkan proses perenovasian agar tidak memakan biaya serta tidak mengulur waktu lagi dalam proses pelayanan kepada masyarakat.

” Jadi sementara sudah didata tim teknis dan konsultan kelapangaan dalam hal ini oleh Dinas PU. selain itu kalau bisa segera direnovasi agar dilakukan segera, daripada kita sewa ruko atau bangunan lagi, uangnya kita pakai untuk renovasi bangunan lama, “Ungkap Sekda Aljabar Makatita, (28/8)

Selain itu, mengenai sejumlah kerusakan bangunan milik warga masyarakat, pihak Pemda Manokwari diakui belum dapat melakukan banyak hal. namun demikian proses pengumpulan data sama halnya telah dilakukan pemda melalui dinas sosial untuk dilaporkan.

Sekedar diketahui, bahwa pasca kerusuhan tersebut, terdapat setidaknya empat kantor milik Pemkab Manokwari yang turut terbakar massa, antara lain, kantor Satpol PP Manokwario, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), BPBD dan Perekda setda Kabupaten Manokwari. [*/RED]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *