Hadiri IDF 2019, Sekda Raja Ampat Jadi Tamu Istimewa dan Pembicara
WAISAI, gardapapua.com — Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Raja Ampat, Yusup Salim, didapuk menjadi tamu Istimewa dan pembicara di kegiatan Indonesia Devloment Forum (IDF).
Ajang yang berlangsung pada 22-23 Juli 2019 di Jakarta Convention Center (JCC) itu, mengundang setidaknya 250 pembicara dari seluruh dunia, merupakan wadah diskusi bertaraf internasional untuk mendiskusikan isu strategis dan agenda prioritas pembangunan Indonesia, sekaligus mencari solusi inovatif.
Kegiatan konfrensi internasional yang diselenggarakan oleh BAPPENAS RI ini, turut dihadiri oleh para Pakar, Akademisi, praktisi pembangunan Publik, Swasta, dan sektor lainnya untuk saling bertukar gagasan terkait pembangunan Indonesia.
Acara indonesia Devloment Forum ini menghadirkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Raja Ampat DR Yusuf Salim, M.Si tampil sebagai salah salah satu Narasumber dan pembicara sekaligus mewakili pemerintah daerah kabupaten Raja Ampat.
Sekda Yusuf Salim mengungkapkan, bahwa Komitmen pemerintah kabupaten Raja Ampat mengutus sekretaris daerah (SEKDA) kabupaten Raja Ampat, adalah dengan tujuan memperlihatkan satu prestasi yang luar biasa bagi pemerintah kabupaten Raja Ampat.
Hal tersebut, adalah terkait pelaksanaan jaminan sosial ketenagakerjaan terhadap Honorarium Daerah, Aparat Kampung dan Pekerja bukan Penerima Upah (Nelayan dan Petani). selain itu, kebijakan ini berpedoman pada Peraturan Daerah Raja Ampat Nomor 11 Tahun 2017 tentang Pelaksanaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Bagi Honorarium Daerah, Aparat Kampung, dan Pekerja.
” Dimana Perda tersebut adalah merupakan yang pertama di indonesia, terkait jaminan sosial ketenagakerjaan bagi honorarium. Menurutnya, ini merupakan suatu kembanggaan terbesar karena bisa diundang menghadiri Acara ini,”Ucapnya.
” kami datang dari jauh bisa mendengar apa yang dibicarakan di sini dan kami bisa membagi terobosan apa yang telah kami ambil untuk diketahui oleh masyarakat Indonesia,”Tutupnya. [DM/Red]