Aspirasi Rakyat

Komunitas Pecinta Polri Kab. Sorong Serahkan Donasi Tunai Peduli Sentani

AIMAS, gardapapua.com — Komunitas Pecinta Polri (KPP) Kabupaten Sorong, Aimas menyerahkan uang tunai sebesar Rp. 6.700.000 hasil turun jalan menggalang donasi sumbangan sukarelawan peduli sentani, di perempatan jalan dan lampu merah alun – alun aimas beberapa hari terakhir.

Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua Komunitas Pecinta Polri (KPP) Sorong Ivan Rusli Rolobessy bertempat di basecamp KPP Sorong alun -alun Aimas pada (30/3/2019) malam, yang diterima Ketua IKKS Sorong Donald Rajagukguk guna ditindaklanjuti penyerahannya kepada para korban bencana banjir bandang Sentani Kabupaten Jayapura.

Ivan mengatakan bahwa donasi tersebut dikumpulkan dari tangan – tangan masyarakat warga yang dengan ikhlas bersedekah.

Ivan dan kawan – kawan KPP sorong, adalah salah satu dari sekian banyak kelompok, organisasi dan simpatisan warga yang turut menggalang bantuan bagi korban banjir bandang Sentani, sebagai bentuk solidaritas kemanusiaan.

Bencana yang terjadi sejak (18/3) lalu, diketahui telah menelan banyak korban jiwa, ribuan warga mengungsi, fasilitas umum dan pemukiman warga diketahui mengalami kerusakan.

” bantuan Donasi untuk Korban banjir Sentani Jayapura, sumbangan ini kami salurkan lewat teman – temab kita pengurus IKKS (ikatan kejadian kota dan kabupaten Sorong) untuk dilanjutkan kepada saudara-saudari kita di Sentani Jayapura, saya selaku ketua Komunitas Pecinta Polri Kabupaten Sorong mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh masyarakat kabupaten Sorong yang telah berpartisipasi memberikan sumbangan secara sukarela untuk membantu saudara-saudari kita disana, semoga bantuan ini dapat bermanfaat serta mengurangi sedikit beban penderitaan mereka disana, ” Sebut Ketua KPP Sorong Ivan Rusli Rolobessy. [Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *