DaerahGarda ManokwariGarda Papua BaratInfo EkobiezRegional

Tak Menyerah di Tengah Pandemi, PLN UP3 Manokwari Tetap Beraksi

MANOKWARI, gardapapua.com — Tetap beraksi dan memastikan kehandalan layanan kepada masyarakat tetap terjaga, meski di tengah Pandemi Covid-19, PLN UP3 Manokwari, kembali laksanakan gelaran Apel Gelar Peralatan dan Pasukan terbatas, kamis (8/7/2021).

Menurut Manager PT PLN (Persero) UP3 Manokwari, Roberth Rumsaur mengatakan, bahwa Apel gelar pasukan siaga yang dilaksanakan secara singkat dan terbatas itu, untuk memastikan pasokan Listrik di seluruh Wilayah PT PLN (Persero) UP3 Manokwari, Pasokan, diutamakan ke titik lokasi Pusat Kesehatan, Rumah sakit (RS) dan sentra vaksinasi di seluruh wilayah kerja PLN UP3 Manokwari.

“Kami menyiapkan 80 petugas terdiri dari petugas Yantek dan personil siaga,”Ucapnya

Sementara untuk sarana pendukung, yang disiapkan berupa 8 Unit Kendaraan, 4 Unit Gardu Bergerak dan 4 Unit Mobil Deteksi.

PLN juga, terang dia, sudah melakukan pengecekan jaringan listrik di Kabupaten/Kota terutama yang menyuplai pasokan listrik untuk wilayah kerja PLN UP3 Manokwari.

“Hari ini secara serempak Unit Layanan di seluruh UP3 Manokwari melakukan Berbagai kegiatan untuk Dukung Kesiapsiagaan menghadapi Pendemi Covid 19 yang angka nya kembali melonjak seperti melakukan Gelar pasukan petugas Teknik, Protokol Kesehatan Covid 19 untuk Petugas baca Meter, Security dan petugas penyambungan,”Ujar Roberth

Sembari menambahkan, jika pihak PLN UP3 Manokwari sangat mendukung adanya kegiatan ini yang merupakan salah satu upaya dalam mempercepat vaksinasi. Hal ini dibutuhkan untuk mencapai kekebalan komunal atau herd immunity yang merupakan syarat untuk mengendalikan sekaligus mengakhiri pandemi Covid-19.

Dia juga berpesan, dan menghimbau bagi Pelanggan yang ingin mendapatkan Informasi Layanan kelistrikan Manokwari, pelanggan dapat mengakses informasi layanan dan pengaduan, pelanggan dapat menggunakan Aplikasi New PLN Mobile yang diunduh melalui Google Playstore atau AppStore, maupun melalui Contact Center PLN 123 yang dapat diakses 24 Jam setiap harinya. [Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *