DaerahGarda Kaimana

Jalankan Operasional, PT Hanurata Wilayah Kaimana Terapkan Anjuran Protokol Kesehatan

KAIMANA, gardapapua.com — Sebagaimana menindaklanjuti instruksi Presiden Joko Widodo bahwa setiap perusahaan yang masih beroperasi untuk tetap menerapkan protokol pencegahan virus corona Covid-19, juga menjadi perhatian PT Hanurata wilayah kaimana- fak-fak yang bekerja di bidang perhutanan terhadap karyawan dan karyawati di besacam kampung ubia distrik kambrauw.

Hal itu seperti wajib menerapkan fisikal dan sosial distancing dan wajib penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) minimal berupa masker, mencuci tangan, dan membatasi pelayanan masyarakat, serta membatasi pertemuan internal yang melibatkan banyak orang sebagaimana anjuran protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah.

” Pelayanan yang dibuka kepada masyarakat ditetapkan pihak perusahaan adalah setiap hari senin, rabu dan jumat dengan waktu pun diputuskan terbatas,”Ujar Manager PT. hanurata wilayah kaimana fak-fak Ir. Untung Karyadi, kepada wartawan di ruang kerjanya Kamis (14-5-2020).

Dia membenarkan bahwa adanya penerapan sistem kerja oleh pihak perusahaan sejak adanya pandemi virus corona terus berlanjut hingga saat ini.

“Saya tetap ikuti himbauan dari pemerintah kalau sampai tanggal 31 mei 2020, tetap kita ikuti itu untuk kegiatan besar seperti rapat juga untuk sementara kita tiadakan kita mengunakan penyampaian secara umum, dan kita juga Batasi pelayanan kepada masyarakat yakni hari senin, rabu dan jumat itu setengah hari, protokol kesehatan tetap di gunakan,”Ujarnya.

Sementara bagi karyawan yang terlanjur cuti sebelum adanya covid-19, untuk sementara ditegaskan tidak di ijinkan kembali bekarja hingga ada pemberitahuan secara resmi yang menyatakan bahwa virus corona telah selesai.

“Terus karyawan yang telah terlanjut cuti dan mau balik untuk sementara kita tiadakan dulu sampai kondisi bebas dari virus corona, sementara mereka (karyawan-red) yang di camp mau turun ke kota itu kita batasi dan perhitungkan, sambil menunggu informasi dari pihak satgas covid 19 Kaimana,”katanya

Menyoal terkait dengan suplai kebutuhan bahan pangan, dikatakan menyangkut hal tersebut telah dipikirkan oleh pihak perusahaan. sehingga, distrubusi bahan pangan untuk karyawan yang berada di bascamp lebih padan di order ketimbang sebelum adanya covid 19.

“Agar tidak naik turun perusahaan juga mendistribusikan kebutuhan bahan makan melebih, padahal biasanya itu hanya seminggu sekali, yang turun hanya perwakilan,”Tambahnya lagi.

Hingga berita ini diturunkan, aktivitas kerja di perusahaan HPH PT Hanurata wilayah kaimana fak-fak tetap berjalan dan mengikuti protokol kesehatan yang di himbaukan oleh pemerintah. [JO/RED]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *