DaerahPendidikan

STIE Mah Eisa dan STIH Bintuni Wisudakan Ratusan Mahasiswa

MANOKWARI, gardapapua.com — STIE Mah Eisa Manokwari dan STIH Bintuni menggelar sidang senat terbuka dan wisuda ratusan mahasiswa lulusan angkatan Enam (6) dan angkatan sepuluh (10) tahun akademik 2018/2019 di ballroom, Valdosh Hotel, Manokwari, sabtu (6/7/2019) sore – selesai.

Tercatat sekitar 167 mahasiswa, terbagi dari 140 mahasiswa Strata Satu (S1) Sarjana Ekonomi STIE Mah Eisa Manokwari, dan 27 mahasiswa S1 Sarjana Hukum asal STIH Bintuni, telah di wisudakan dengan predikat kelulusan sangat memuaskan dan memuaskan.

Pantauan gardapapua.com, para wisudawan ini pun tampak didampingi masing-masing orang tua dan keluarga.

Sebelumnya, Ketua Panitia Ketua Wisuda Gabungan STIH Bintuni STIE Mah Eisa Manokwari, Yohanes D Resi SE MSi.ac STIH Bintuni dan STIE Mah Eisa mengatakan, bahwa dengan telah digelarnya rangkaian acara Wisuda ini, menempatkan STIH Bintuni dan STIE Mah Eisa sebagai sekolah tinggi papan atas di Papua Barat.

Dimana dua universitas perguruan tinggi swasta ini terus berupaya meningkatkan kualitas SDM tenaga pengajarnya.

Acara wisuda senat bersama ini lalu dilanjutkan dengan proses pelantikan langsung oleh Dr. Roberth K.R. Hammar, S.H.,M. Hum., M.M, selaku Ketua STIH Bintuni – Manokwari, dan juga sebagai Waket I STIE Mah Eisa Manokwari, didampingi para anggota senat lainnya.

“Dengan derajat ini kepada para mahasiswa wisudawan baik STIE Mah Eisa Manokwari dan STIH Bintuni dipesankan, agar menggunakan ilmunya untuk kemanusian, kesejahteraan umat manusia berlandaskan kasih. Semoga TUHAN memberkati saudara – saudara,”Ucap Robert Hammar

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan rangkaian menabuhkan butiran sagu dan janji wisudawan, ini merupakan simbol seperti seorang anak yang dilepas oleh orangtuanya ke samudera kehidupan, pengabdian para sarjana baru ini mempersembahkan pribadi mereka kepada TUHAN dan sesama. [Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *