DaerahGarda KaimanaPolitikUncategorized

Minimalisir Kesalahan Penghitungan, Bawaslu Kaimana Turlap Kawal Rekapitulasi Suara

KAIMANA, gardapapua.com — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kaimana bergerak cepat melakukan pengawasan pungut hitung pada hari pencoblosan 14 Februari 2024 lalu.

Bawaslu juga mewanti-wanti Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar rekapitulasi suara hasil Pemilu 2024 secara berjenjang harus dilakukan secara terbuka untuk umum.

Adapun mencegah dan meminimalisir kesalahan tersebut, Bawaslu Kaimana diketahui langsung turun langsung ke setiap TPS di lapangan dan telah menjelaskan, sehingga hasil rekapitulasi suara dari proses pencoblosan pada pemilu yang dilaksanakan serentak Rabu (14/2/2024) lalu dapat berjalan maksimal.

Demikian penetapan suara hasil pemilu dilakukan secara berjenjang mulai dari rapat pleno terbuka oleh panitia pemilihan kecamatan (PPK), lalu KPU kabupaten/kota, kemudian di tingkat Provinsi bahkan pleno tingkat pusat.

Ungkapan itu disampaikan Devisi P3S Komisioner Bawaslu Kaimana Jhon Philips Kiruwa, SH, saat dijumpai di Kantor KPU Kaimana Jalan Utarom Bantemin Krooy Jumat (16/2/2024).

Untuk mengantisipasi terjadi kesalahan di lapangan, di jelaskan bahwa telah membentuk tim dan terus melakukan koordinasi lapangan dengan pengawas TPS.

“Kita sudah bentuk tim mengarahkan agar sesegara mungkin ada persoalan yang tidak dapat diselesaikan oleh tim lapangan dapat di infokan dapat diambil langkah dan diselesaikan untuk mencegah terjadinya masalah yang berkepanjangan, jadi sifatnya koordinasi,”Ujar Jhon.

Meski ada sedikit kesalahan penahan di tingkat TPS, namun menurut komisioner Bawaslu Jhon Philips Kiruwa, tahapan pungut hitung atau pemilu yang dilaksanakan hingga H+1 telah berjalan dengan baik.

“Kami selaku Bawaslu yang berperan melakukan pengontrolan dan pengawasan terhadap jalannya pesat demokrasi dengan menjalankan fungsi yakni pada tingkat koordinasi untuk meminimalisir adanya pelanggaran, dan puji Tuhan semua baik, boleh berjalan baik sampai selesainya kegiatan pencoblosan, penghitungan dan perekapan sesuai pemantauan kami dilapangan,”Terangnya. [JO/RED]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *