Meriahkan HUT RI ke 78, Remaja Masjid Al-Kautsar Manokwari Gelar Berbagai Lomba
MANOKWARI, gardapapua.com — Remaja Masjid Al – Kautsar, Manokwari, Papua Barat, dalam rangka memperingati semangat kemerdekaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-78, pada Kamis (17/8/2023) menggelar aneka lomba.
Pelaksanaan kegiatan itu dikoordinir oleh M. Rizal Laguna, SE selaku ketua panitia, dan Danar, selaku sekretaris panitia.
M. Rizal Laguna,SE dalam rilisnya mengatakan, bahwa berbagai lomba ini dilaksanakan untuk mengenang jasa pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan dan juga sebagai momentum untuk bermuhasabah, serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan dan silaturahmi sesama warga di sekitar area Masjid Masjid Al – Kautsar, Sowi, Manokwari.
” Acara di laksanakan oleh remaja masjid Al-Kautsar, jenis lomba anak anak : makan kerupuk, lomba kelereng, gawang mini dan tarik tambang untuk ibu ibu : lomba bawa kelereng, masukkan belut dalam botol, tarik tambang dan untuk dewasa putra gawang mini, takraw catur dan panjat pinang, serta lomba ludo,”Ungkap M. Rizal Laguna,SE.
Suksesnya kegiatan tersebut, tak luput dari sumber dana secara swadaya jamaah masjid Al-Kautsar dan umat Islam di seputaran masjid Al-Kautsar, Manokwari.
“Tujuan untuk mempererat tali persaudaraan sesama jama’ah masjid Al-Kautsar pada khususnya dan semua warga seputaran masjid Al-Kautsar pada umumnya sekaligus pengingat akan perjuangan para pahlawan yang telah memerdekakan bangsa Indonesia,”Paparnya
Selaku Ketua remaja masjid, dirinya juga berharap, semoga acara seperti ini bisa berlanjut setiap tahun nya demi persatuan dan kesatuan jama’ah masjid dengan para warga sekitarnya.
Senada, Ketua Tahmir Masjid Bpk. M.Radi Mokodongan menambahkan, bahwa melalui kegiatan ini dapat memperkuat tali silaturahmi antar sesama.
“Semoga acara seperti ini bisa mempererat tali persaudaraan antara jamaah Al-Kautsar dan warga sekitarnya. Walau hadiahnya tidak seberapa, tapi kebersamaan dan kecintaan kita kepada negara ini, kita buktikan dengan semangat juang dalam memelihara persatuan dan tali silaturahmi dengan sesama,”Paparnya. [TIM/RED]