BudayaDaerahGarda ManokwariGarda Papua BaratRegionalUncategorized

Sabtu 22 Mei 2021, Pengukuhan Badan Pengurus KKAMT Manokwari Periode 2021 -2026, Basudara Mari Hadir

MANOKWARI, gardapapua.com — Badan Pengurus Kerukunan Keluarga Ambon Maluku Tengah (KKAMT) Kabupaten Manokwari periode 2021 – 2026, pada sabtu, 22 mei 2021, direncanakan akan melaksanakan rangkaian acara pengukuhan Badan Pengurus KKAMT yang dirangkaikan dengan acara syukuran HUT Pattimura ke -204. Kegiatan ini akan dilaksanakan bertempat di Pantai BLK Manokwari.

Ketua KKAMT Romer Tapilattu,SE didampingi Ahmad Jais Elly, selaku Sekretaris KKAMT, Kamis (20/5/2021) mengatakan, bahwa terkait akan kegiatan pelantikan badan pengurus KKAMT Kabupaten Manokwari akan dihadiri oleh Gubernur Papua Barat Drs. Dominggus Mandacan, dan Bupati Manokwari, Hermus Indou.

Mengusung tema : “Melalui peringatan Hari Pattimura ke-204 kita bangkitkan semangat nasionalisme sebagai Pattimura Muda dan memperoleh kehidupan Orang Basudara yang berada di rantau untuk membangun Manokwari yang aman dan sejahtera”, diharapkan, para badan pengurus yang baru, dapat menjadi roda penyemangat penggerak kerukunan keluarga ambon maluku tengah (KKAMT).

“Sabtu tanggal 22 mei 2021, jam 10.00 wit – selesai adalah waktu pelaksanaannya kegiatan ini. Bapak Drs. Dominggus Mandacan yang adalah gubernur papua barat adalah juga seorang kapitan atau sesepuh bagi kami orang maluku, akan turut hadir pada kesempatan ini. Karena waktu tahun 2006 beliau sudah dikukuhkan sebagai kapitan, di manokwari saat itu oleh KKAMT juga,”Ungkap Romer Tapilattu.

Sementara terkait proses pelantikan, yang akan melantik Badan Pengurus KKAMT Manokwari adalah Bupati Hermus Indou. Hal ini sebagai sebuah penghargaan, dimana salah satu hadirnya kerukunan ini sejak didirikan dalam visi – misinya adalah bagaimana dapat bekerja dan mendukung arah kebijakan pembangunan daerah manokwari dapat berjalan dengan baik, dan bersama sebagai orang maluku dapat menjadikan manokwari sebagai kota dan rumah bersama yang aman dan damai.

“Karena ini skalanya adalah skala Kabupaten, sehingga beliau yang nanti akan melantik dan kita sudah pastikan terkait kehadiran beliau. Dan harapan kami, ini akan menjadi sebuah momentum kebangkitan kembali KKAMT yang dirasa sudah cukup lama 15-16 tahun disegarkan kembali untuk bagaimana roda keorganisasian ini dapat berjalan kembali secara maksimal,”Ungkap Romer Tappilatu

Menurut Romer ada sekira 40 – 50an jumlah pilar kerukunan yang bernaung didalam wadah Kerukunan Keluarga Ambon Maluku Tengah (KKAMT), yang mana kesemuanya ini tentu menjadi tugas dan tanggung jawab KKAMT untuk dapat menjalankan proses pembinaan, meningkatkan proses interaksi dan keharmonisan sesama pilar kerukunan yang satu dengan lainnya dalam pelahaman (pela gandong) sebagaimana slogan hidup orang maluku yang telah diwariskan turun temurun.

“Oleh karena jumlah kerukunan yang banyak itu, menjadi sebuah spirit baru bagi kita. Memang sudah lama kita tidak punya induk organisasi yang dapat berjalan maksimal menaungi semua pilar kerukunan ini. Sehingga kita berharap dengan apa yang telah kita rencanakan untuk bagaimana orang maluku semakin dipersatukan dan dipererat tali persaudaraannya dapat dilaksanakan dengan baik, khususnya di Manokwari, “Tukasnya

Sementara itu, Ketua Panitia, Ali Sangadji mengungkapkan, bahwa sejauh ini beberapa konsep dan capaian kesiapan jelang pelaksanaan kegiatan pelantikan Badan Pengurus KKAMT yang dirangkaikan dengan acara syukuran HUT Pattimura ke -204, telah berjalan maksimal.

“Sampai saat ini progresnya sudah 90-95%. Sisanya ini adalah bagaimana kesiapan gladi bersih pada -H1 dan pelaksanaan kegiatan itu sendiri pada hari H, yakni tanggal 22 mei 2021. Sehingga kami harap seluruh basudara maluku, yang secara khsusus merupakan bagian dari pilar kerukunan negeri/kampung yang bernaung atau berkaitan dengan KKAMT, mari basudara datang dan kita sama – sama sukseskan acara ini,”Imbaunya

Adapun pelaksanaan kegiatan ini, Ali selaku ketua panitia menegaskan, bahwa pelaksanannya tetap berada dan sesuai dengan penerapan Protokol Kesehatan Covid -19.

“Kami dari panitia sebelum pelaksanaan kegiatan akan melakukan proses sterilisasi lokasi/tempat, menyiapkan Masker, Handsanitizer, tempat mecuci tangan, dan termogun atau alat pendeteksi suhu. Semuanya ini tentu kami harapkan agar pelaksanaan kegiatan ini berjalan baik. Harapan kami, bagi tamu undangan untuk bersama mendukung penerapan prokes ini, dengan patuh dan memakai masker selama kegiatan berlangsung,”Imbuhnya. [Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *