Puslatbang KMP LAN Makasar Turut Dongkrak Kampung Potensi Wisata Alam di Sorsel
TEMINABUAN, gardapapua.com — Kepala Kajian Manajemen Pemerintahan (Puslatbang KMP) LAN Makassar, Dr. Andi Taufik,M.Si, meninjau Lokasi Kampung Persiapan Pariwisata di Lembah Hijau Distrik Sawiat, Kabupaten Sorong Selatan Papua Barat, pada (19/5/2021).
Dalam Kunjungan ini Kepala Puskatlatbang KMP LAN Makasar Dr. Andi Taufik,MSi di sambut Asisten I Bidang Pemerintahan Yoseph Bless,SH,MH, Kepala Distrik Sawiat Sakeus Salamuk, Kepala Kampung Wendi Rulan Krimadi, Kepala Kampung Persiapan Lembah Hijau, Serta warga Kampung dan Distrik setempat.
Dalam kegiatan tersebut, dilaksanakan sosialisasi program MAITUA yang merupakan proyek Perubahan Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Sorong Selatan yang mengangkat tentang kesiapan kampung persiapan pariwisata menuju kampung defenitif.
Asisten I Bidang Pemerintahan Yoseph Bless,SH,MH menjelaskan bahwa berkenaan dengan Proyek Perubahan yang di ikutinya, pihaknya saat ini menyampaikan pengenalan kepada masyarakat atas program MAITUA yaitu Maju, Iman, Transparan, Unggul dan Adil terkait kegiatan yang akan di Seminarkan dalam Proyek Perubahan Instansional pada Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II, yang saat ini diikutinya pada LAN Makasar.
Dirinya memilih Kampung Persiapan Lembah Hijau Kabupaten Sorong Selatan sebagai lokus sebagai kampung persiapan yang memiliki sejumlah potensi sumber daya alam yang memukau dengan Potensi air yang melimpah dan destinasi wisata air terjun sefrok.
Selain itu juga beberapa kampung persiapan lainya juga memiliki keunikan potensi wisata yang tidak kalah bagus nya dengan yang dimiliki lembah hijau sehingga perlu ditata dan dikembangkan kedepan
“Saya meminta kepada kepala kampung dan aparat serta warga agar dalam membangun kampung dan kampung persiapan hendaknya selalu mengingat pada program MAITUA yang artinya Maju, Iman, Transparan, Unggul dan Adil sesuai sesuai magna dari masing masing kata diatas,”Harapnya
Dimana pngembangan kampung persiapan secara mandiri dengan pemanfaatan sumber daya alam dibidang pariwisata tentunya dapat menjadikan kampung persiapan ini lebih maju dalam sarana dan prasarana karena memiliki pendapatan sendiri dari pengelolaan pariwisata berupa retribusi dan lain – lain.
Kepala Puskatlatbang KMP LAN Makasar Dr. Andi Taufik,M.Si kunjung Kampung Persiapan Lembah Hijau Distrik Sawiat, Kampung Persiapan yang terbentuk karena memiliki sumber daya alam berupa sungai yang jernih dan memiliki air terjun sebagai salah satu destinasi pariwisata yang saat ini dikunjungi para wisatawan.
“Menurutnya kampung persiapan ini tepat ditetapkan sebagai lokasi pariwisata dengan air sungai Sefrok yang jernih dan sangat menarik serta segar jika kita menyetuhnya, dan dilokasi ini sumber airnya sangat bagus semakin kemarau airnya akan semakin jernih,”Ujarnya
Dilokasi ini juga telah ditata secara perlahan dengan Gasebo,Jalan Kampung dan Jalan menuju lokasi wisata dan kedepan kiranya dapat dilengkapi dengan beberapa fasilitas lainya yaiitu tempat penginapan seperti home stay dan sebagainya.
Lebih lanjut, ungkapnya, bahwa apa yang telah diprogramkan oleh Asisten I Bidang pemerintahan Setda Sorong Selatan Yoseph Belss,SH,MH agar kiranya dapat dikembangkan agar semakin bagus dan kampung ini dapat ditata bersama dengan masyarakat dan penduduk lokal yang ada dikampung persiapan ini.
Dirinya menyampaikan terimah kasih atas lokus yang diambil oleh Asisten I Bidang pemerintahan Setda Sorong Selatan untuk mengembangkan kampung persiapan lembah hijau dengan pengembangan potensi kampung yang ada yaitu dibidang pariwisata. selanjutnya meningkatkan daya saing bagi kabupaten Sorong Selatan. [EB/RED]