DaerahGarda NusantaraHUMANISUncategorized

Tebar Kebaikan, DPW M1R Jakbar Gelar Kegiatan Berbuka Puasa dan Santuni Anak Yatim

CENGKARENG, gardapapua.com —-Dewan Pengurus Wilayah Maluku Satu Rasa (M1R) salam sarane Kota Jakarta Barat melaksanakan kegiatan buka puasa bersama dengan anak yatim piatu di Kampung Bambu Larangan, Cengkareng, Jakarta Barat sekaligus memberikan santunan bagi mereka dalam menghadapi hari kemenangan ramadhan 1442H.

“Kami mencoba membantu dengan kemampuan yang ada pada kami guna berbagi dengan sesama saudara kita ini, semoga bermanfaat dalam menyambut hari kemenangan nanti Idul Fitri 1442H,”Kata Ketua DPW M1R salam sarane, bung Anthoni Solissa Montana, SH.

Dalam acara buka bersama ini dan santunan untuk anak yatim piatu juga di hadiri oleh Ketum M1R salam sarane, bung Yoel Yakob Patty dan Waketum II, bung Helmi Maitimu. Dalam kesempatan yang sama Waketum II menyampaikan bahwa hal positif seperti ini harus di lakukan serta dilaksanakan guna menanamkan rasa empati kepedulian sesama anak bangsa.

” Ini patut kita laksanakan dengan penuh kerendahan hati kita kepada sesama anak bangsa. dampaknya bagi kita ormas M1R salam sarane adalah memberikan stigma positif bagi gandong basudara bahwa kita Maluku mampu berbuat terbaik untuk membantu meringankan beban hidup basudara yang yatim piatu sekaligus mampu memelihara kamtibmas di ramadhan 1442H dengan selalu berinteraksi positif ke masyarakat sekeliling lingkungan kita,”Ucap bung Helmi Maitimu.

“Kita memerlukan banyak pengusaha yang masih punya hati untuk berbagi sehingga bersama kita galang kekuatan sosial ekonomi kemasyarakatan meringankan beban hidup saudara kita yang kurang mampu,”Tambah bung Welmi Maitimu.

Yoel Yakob Patty lalu berharap, agar dimasa mendatang dari ormas M1R salam sarane selalu bisa dan mampu bersinergy dengan elemen masyarakat manapun termasuk pengusaha yang masih memiliki empati kepada masyarakat.

“Kami kedepan sangat terbuka tangan dan mengapresiasi keterlibatan semua pihak yang mau bersama – sama dengan kami melihat mereka yang kurang beruntung agar mau berbagi, membantu saudara saudara kita yatim piatu, panti jompo dan lain lain,”Ucap Bung Yoel Yakob Patty.

Sementara itu, Pengurus Wilayah M1R salam sarane Kota Jakarta Barat, menyampaikan terima kasih banyak atas semua pihak yang telah membantu terlaksananya acara buka bersama dan santunan anak yatim piatu ini.

“Harapan kita, kedepan kita semua makin dapat meningkatkan kegiatan sosial seperti ini, demi membantu saudara saudara kita dimanapun berada termasuk sekitar lingkungan kita,”Ujar Bung Anthoni Solissa Mintana, SH. [Tim/Red]

Editor : Iyan Molle/Kairupan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *