Peringati HAD 2021, Gubernur Papua Barat Ajak Masyarakat Lestarikan Air dan Lingkungan
MANOKWARI, gardapapua.com — Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan mengajak masyarakatnya untuk ikut melestarikan air agar bisa memenuhi kebutuhan semua makhluk hidup.
Menurut dia, air juga penting bagi lingkungan dan kelestarian alam beserta isinya yang apabila keberadaannya tidak seimbang dengan alam maka tidak akan tercipta keselarasan.
Hal ini disampaikannya pada puncak Peringatan Hari Air Dunia (HAD) XXIX (22/3 2021), yang dilaksanakan di SP3 Manokwari, dengan tema “Mengelola Air Menjaga Kehidupan”.
Berdasarkan tema dan semangat HAD XXIX tahun 2021 itulah, Gubernur Mandacan berharap seluruh lapisan masyarakat dihimbau dapat turut serta untuk mengelola dan melestarikan sumber air.
“Apakah keadaan hari ini sama dengan 50 tahun yang akan datang?, belum tentu. Untuk itu kita harus menyadari dan lebih peka terhadap keberlangsungan air, terutama air bersih yang ada dinegara ini khususnya di tanah papua yang kita cintai ini. Kita sebagai masyarakat harus pintar menjaga sumber – sumber air bersih, tidak mencemari lingkungan (sungai ataupun laut). Itulah hal yang paling mudah dan bisa kita lakukan sebagai masyarakat,”Ujar Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan.
Gubernur juga menambahkan, dan menghimbau sebagai masyarakat agar menjaga hutan dan tidak menebang pohon sembarangan, yang tentunya akan berdampak pada kerusakan alam yang berimbas resapan air berkurang, hingga kerusakan lingkungan.
“Bila dicermati saat ini air memang memiliki pengaruh yang sangat besar berkaitan dengan kehidupan manusia. Sehingga mari kita menjaga kelestarian lingkungan dengan menanam pohon untuk menjaga sumber air kita, mengelola air untuk pertanian seperti irigasi, embung yang sudah dibangun tersebar seluruh provinsi papua barat,”Pesannya
Apalagi, pesatnya pertumbuhan penduduk, kondisi daerah aliran sungai di Indonesia tidak dapat dipungkiri semakin hari kian tercemar yang menuntut tindakan nyata dari segenap komponen masyarakat untuk melakukan upaya pelestarian air.
“Marilah kita dukung pelestarian air dengan tidak membuang sampah di sungai atau mencemari lingkungan kita, sungai dan laut,”Katanya. [Ian/Red]