Polres Raja Ampat Gencarkan Patroli Protokol Covid-19 Menjelang Pilkada 2020
WAISAI, gardapapua.com — Patroli Protokol kesehatan guna pencegahan penularan COVID-19, terus digencarkan dan diterapkan khususnya dalam rangka menjelang Pilkada 2020 di kabupaten raja ampat.
Hal itu sebagaimana yang telah dilaksanakan oleh jajaran Polres Sabhara polres raja ampat yang terpantau aktif menggelar patroli siang dan malam guna rutin mensosialisasikan kepada masyarakat untuk memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun dan hindari kerumunan, sebab itu kunci utama kita mencegah Covid-19.
Sosialisasi ini terpantau di gelar disepanjangn lokasi yang biasa di lalui masyarakat mulai dari Jl Bhayangkara, sepanjang Jl.30, depan kantor kompleks Bawaslu, perumahan 100, Sepanjang Jl kobeoser, KPU, Taman depan kantor bupati, pasar pinang, pasar kuliner, WTC, Jl AMD, Jl Salawati sampai ke kompleks Bundar sakela.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan menerjunkan anggota sabhara berjumlah 6 orang. Adapun dasar kegiatan melaksanakan patroli antisipasi terjadinya gangguan kamtibmas serta antisipasi kegiatan masyarakat yang mengakibatkan berkumpulnya orang banyak.
Kapolres Raja ampat melalui Kasat Samapta Bhayangkara (Sahbara), Iptu La Ode Achmad Ridwan,SH, di halaman polres raja ampat, Jumat 23/10/2020 menjelaskan bahwa melalui pelaksanaan edukasi sosialisasi kepada masyarakat tersebut prioritas utama menyampaikan himbauan agar masyarakat dalam kegiatan setiap hari tetap melaksanakan protokol kesehatan covid19, diharapkan dapat membuat perubahan perilaku masyarakat untuk mencegah penyebaran covid-19 semakin lebih baik.
“Pada dasarnya polres raja ampat melaksanakn giat yustisi dalam rangka pencegahan penyebaran covid 19, tujuan untuk mengingatkan terus masyarakat kita. Karena kadang masyarakat kita ini sudah disampaikan berulang-ulang kali masih ada juga pura-pura lupa untuk melaksanakan protokol kesehatan itu,”Sebutnya
“Sedangkan kita tau sendiri protokol kesehatan itu adalah salah satu cara untuk mengurangi dan meminimalisir perkembangan covid19,”Tambahnya
Lanjut Ridawan, bahwa Polres Raja ampat menggelar Operasi rutinitas siang dan malam guna membantu pemerintah.
“Oleh karena itu kesadaran kita,menjadi terutama untuk mencegah terjadinya pencebaran covid19 di raja ampat,”Ucapnya
Diharapkan dengan kegiatan patroli rutinitas tiap hari agar masyarakat paham mengenai protokol kesehatan.
“Kita tau sendiri bahwa raja ampat ini masih ada covid19,Dengan demikian operasi rutinitas ini masyarakat dapat memahami dan mengikuti baik sosialiasi pencegahan penyebaran covid19 yang di lakukan polres raja ampat,”Tandas Kasat Sahbara. [DM/RED]