Uncategorized

Merawat Wajah Kota Waisai R4, Adalah Tugas dan Kerjasama Semua Pihak

WAISAI,gardapapua.com — Menjaga dan merawat kebersihan lingkungan bukan hanya tugas pemerintah, tetapi tanggungjawab semua pihak.

Hal itu, diungkapkan kepala dinas Kebersihan dan pertamanan, Dr.Yosep Mirino M.Ec.,Dev, dalam diskusi singkat terkait peran serta menjaga kebersihan lingkungan kota waisai tidak lepas dari kerjasama baik pemerintah maupun masyarakat.

Dalam diskusi bersam awak media, Dia menyebutkan, meski dengan keterbatasan fasilitas pendukung seperti tong sampah dan beberapa perlengkapan lainnya, namun demikian diharapkan semua elemen masyarakat tetap berperan aktif.

“Menjaga kebersihan di sekitar lingkungan dan jalan umum, bukan hanya mengandalkan petugas kebersihan saja, tapi kesadaran pribadi bahkan masyarakat pada umumnya,”Ujarnya

Sembari menegaskan, agar kepada lapisan masyarakat berperilaku hidup sehat dengan membuang sampah pada tempatnya sebagaimana telah disediakan oleh pihak dinas dan petugas kebersihan.
“Kemudian untuk waktu membuang sampah saya meminta agar buang sampah juga sesuai waktu, jadwal yang ditentukan petugas kebersihan,”Himbaunya

” Sekiranya membuang sampah di tempat yang disediakan,terbukti merawat keindahan kota waisai,”Tambahnya

Selain itu kepada penduduk dipinggir sungai, juga dihimbau agar jangan membuang sampah ke sungai, karena membuang sampah ke sungai berakibat sungai tercemar hingga mengakibatkan banjir,karena banyaknya tumpukan sampah ke sungai,”Tukasnya.[DM/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *