Hukum dan KriminalNasional

LMA dan Pemuda Forum Peduli Keutuhan NKRI, Siap Lawan Seruan People Power Di Papua Barat

MANOKWARI, gardapapua.com — Lembaga Masyarakat Adat (LMA) dan para Organisasi Kepemudaan (OKP) se-manokwari Papua Barat menjalankan misi persatuan dan kesatuan bangsa.

Hal itu, diwujudkan dalam ikrar janji melalui Forum Peduli Keutuhan NKRI Papua Barat yang secara resmi dideklarasi dalam pertemuan bersama yang dilaksnakan pada sabtu, (27/4), bertempat di Swiss-Bell Hotel Manokwari, kemarin.

Menurut para anggota forum ini, mereka sangat mengecam seruan people power yang disampaikan oknum-oknum yang disinyalir dapat memecah belah bangsa dan persatuan indonesia dengan memainkan ritme kecurangan pasca pelaksanaan Pemilu 2019.

Di samping itu, Forum Peduli Keutuhan NKRI Papua Barat juga dibentuk guna mengawal tahapan Pemilu 2019. Sekira 40an organisasi masyarakat tampak tergabung di dalamnya.

Isi Petikan Deklarasi

Terdapat 4 poin deklarasi yang dibacakan Sekretaris Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Papua Barat George Dedaida, didampingi Ketua Komunitas Pecinta Polri Papua Barat Jalil Lambara.

– Poin pertama, Forum Peduli Keutuhan NKRI bersama masyarakat Papua Barat mengecam, seruan people power yang di sampaikan oknum-oknum yang akan memecah belah bangsa.

– Poin Kedua, Forum Peduli Keutuhan NKRI bersama masyarakat Papua Barat akan bersatu, melawan people power yang di sampaikan politikus-politikus yang merusak nilai-nilai demokrasi.

– Poin Ketiga, Forum Peduli Keutuhan NKRI bersama masyarakat Papua Barat mendukung penuh KPU, Bawaslu, TNI dan Polri atas terselenggaranya Pemilu yang aman dan damai di wilayah Papua Barat.

– Poin Keempat, Dengan tegas Forum Peduli Keutuhan NKRI bersama masyarakat Papua Barat akan mengawal penyelenggaraan Pemilu hingga selesai.

“Kami juga mengajak masyarakat Papua Barat, untuk sama-sama mengawal proses rekapitulasi suara, baik pemilu presiden ataupun pemilu legislatif,”Tandasnya. [Red/An]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *