BudayaDaerahGarda ManokwariGarda Papua BaratGarda TeritorialHeadline newsHUMANISUncategorized

‘Jumat Berkah’ Warga Kampung Persiapan Cigebey, Bintaljarahdam dan Ajendam XVIII/Kasuari Gelar Makan Bersama

MANOKWARI, gardapapua.com – Jumat Berkah yang dilaksanakan oleh satuan Kodam XVIII/Kasuari, dalam hal ini Bintaljarahdam dan Ajendam XVIII/Kasuari, kali ini dengan menyasar kepada warga yang berada di Kampung Persiapan Cigebey, Manokwari, Papua Barat, pada Jumat (22/3/2024).

Kepala Bintaljarahdam XVIII/Kasuari, Kolonel Inf Hari Sandhi Chrishandoko, S.Sos., yang juga ikut dalam kegiatan ini dalam sambutannya menyampaikan Puji syukur hari ini dapat berkumpul dengan keadaan sehat walafiat dalam rangka Jumat Berkah yang dilaksanakan oleh satuan Kodam XVIII/Kasuari, dalam hal ini Ajendam dan Bintaljarahdam XVIII/Kasuari.

“Kedatangan kami disini adalah untuk berbagi kegembiraan, kebersamaan, keceriaan bersama dengan masyarakat Kampung Persiapan Cigebey, yang dilaksanakan dengan makan bersama yang intinya adalah dari kita dan untuk kita semua,” ujarnya.

Disamping itu, ia mengucapkan terima kasih kepada Kepala Kampung bersama dengan warga yang sudah menyempatkan diri dengan kesibukannya masing-masing dan sudah membantu jalannya acara ini.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kepala Kampung Persiapan Cigebey bersama dengan warganya, karena sudah memberikan kesempatan dan sudah dibantu dalam membantu suksesnya acara ini, walaupun ini acara sederhana, dengan keterbatasan yang kita miliki namun tentunya tidak mengurangi keharmonisan kita khususnya antara kami TNI dengan masyarakat, kami juga sangat salut dan bersuka cita bahwa kami sudah di suport oleh Bapak dan Ibu sekalian,”Imbuhnya

Adapun hal ini sebagai bentuk nyata komitmen TNI untuk selalu berada ditengah – tengah Masyarakat.

“Jumat berkah ini merupakan bentuk nyata dari komitmen kami untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, karena melalui Jumat Berkah, kami berharap dapat memberikan dampak positif bagi warga sekitar dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat,”Katanya.

Sementara itu, Petrus Dowansiba, Kepala Desa Cigebey pada kesempatan ini menyampaikan rasa syukurnya karena warga kampungnya mendapatkan perhatian dari Kodam XVIII/Kasuari.

“Mewakili masyarakat Kampung, saya menyampaikan Puji syukur kepada Tuhan dan terima kasih karena hari ini kami mendapat perhatian dari bapak-bapak TNI, Kodam XVIII/Kasuari, tong berharap kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan oleh Kodam XVIII/Kasuari kepada warga kami,”Ucapnya

Ikut dalam kegiatan ini, para personel Bintaljarahdam dan Ajendam XVIII/Kasuari beserta Ibu-Ibu Pengurus Persit Cabang Bintaljarahdam dan Ajendam XVIII/Kasuari, juga warga Kampung Persiapan Cigebey. [*/RED]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *