DaerahGarda KaimanaGarda NusantaraHeadline newsUncategorized

Kemenhub Anggarkan Kembali Pembangunan Dermaga Lama Kaimana ?

KAIMANA, gardapapua.com — Kementerian Perhubungan Dirjen Perhubungan Laut Republik Indonesia disebut telah menyetujui dan menganggarkan kembali pembangunan Dermaga Lama Kabupaten Kaimana di Tahun 2014 mendatang.

Adapun persetujuan mengakomodir Pembangunan secara keseluruhan Dermaga Kaimana yang lama, setelah dilakukan Rapat Pembahasan bersama para kepala Satker Pelabuhan laut se Indonesia di Jakarta pada Desember 2022 lalu.

” Disetujui angarannya tapi pada Tahun Anggaran 2024 mendatang, gambarnya sudah ada. Sementara untuk tahun 2023 ini dilengkapi dengan beberapa dokumen sisanya seperti kapan dermaga dibangun. Sementara beberapa item lainnya yang diminta oleh kantor pusat, salah satunya juga yakni harus menghapus dari aset negara,”Jelas Kepala Unit Pelayanan Oprasional Pelabuhan Laut Kelas III Kaimana Jemmy Samori, SH.,MH, di ruang kerjanya, pada Selasa (10/1/2023).

Menyoal kelayakan dari dermaga, dijelaskan lagi, dikatakan dari sisi kelayakan dermaga masih dapat digunakan, namun perlu dilakukan perbaikan secara permanen.

” Layak digunakan masih iya, namun untuk jangka panjang terpaksa harus dibangun baru, karena dibeberapa sisi sudah sedikit rusak dan sudah termakan usia, karena dermaga ini kalau tidak salah dari Kaimana masih kecamatan belum menjadi kabupaten,”Sebutnya

Adapun jmlah anggaran yang disetujui, ditambah Samori, adalah Rp.100 Miliyar.

” Jadi kita akan bentuk panitia kecil daerah, sebagai syarat administrasi yang dimintakan oleh Kementerian dan panitia ini akan rapat dengan pihak pihak terkait di Kementrian,”Tambahnya. [JO/RED]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *