DaerahGarda ManokwariGarda Papua BaratHeadline newsKesehatan

Dukung Herd Immunity, Perkumpulan Masyarakat Batak Gelar Vaksinasi Massal Covid-19 dan Bagi Bapok kepada Masyarakat

MANOKWARI, gardapapua.com —Mendukung Program pemerintah wujudkan herd immunity terhadap Covid-19, Perkumpulan Masyarakat Batak (PMB) Provinsi Papua Barat menggandeng sejumlah pihak menyelenggarakan vaksinasi massal di Provinsi Papua Barat, bertempat Aula BPJN XVII Papua Barat, sabtu (25/9/2021).

Christian Hamdani Sianipar, selaku ketua panitia penyelenggara menyatakan dalam mensukseskan kegiatan Vaksinasi Covid-19 tercatat kurang lebih sebanyak 1.000 dosis didistribusikan kepada warga sekitar.

“Target kita awalnya 500 vaksinasi, sedangkan terakhir saya monitor masyarakat yang terdata saja sudah 800an, berarti kurang lebih capai 1000an. Pada intinya kami siap, berapapun masyarakat yang mau di vaksin,”Ungkap Christian Hamdani Sianipar.

Dalam pelaksanaannya di bantu Anggota TNI Kodim 1801/Manokwari, dan sejumlah Aparat Kepolisian, yang dikerahkan untuk mengatur dan menjaga keamanan pelaksanaan vaksinasi berlangsung.

“Tujuan kegiatan ini tak lain kami perkumpulan masyarakat batak di provinsi papua barat juga ingin membantu pemerintah terkait membentuk herd immunity kepada masyarakat sekitar dalam bentuk vaksinasi covid-19. Target dan sasaran adalah seluruh masyarakat. Dimana untuk titik kota yang kita laksanakan adalah Manokwari dan setelah itu akan bergeser ke kota sorong,”Bebernya

Sementara terkait jumlah vaksin yang tersedia, lanjut dibeberkan, bahwa dari panitia telah didukung tenaga vaksinator kesehatan dari dinas kesehatan papua barat menyediakan Sinovac, AstraZeneca, dan Moderna.

Selain itu, dalam rangka mengapresiasi masyarakat yang telah datang dan mendukung pelaksanaan kegiatan vaksinasi Covid-19 ini, pihak panitia menyediakan bahan pokok (bapok) kepada masyarakat umum, dan pulsa atau paket data untuk remaja atau pelajar.

“Kami berusaha untuk terus bisa mengedukasi agar seluruh masyarakat se papua barat bisa turut serta dan mau divaksin agar bersama menekan dampak terpapar corona virus disease -19,”Jelasnya

Dia lalu berpesan agar masyarakat di seluruh Vaksinasi Covid-19, segera melakukan vaksinasi dengan harapan dapat memiliki antibodi yang lebih baik jika suatu saat terpapar Covid-19.

” Saya mengimbau bagi sanak saudara yang belum melakukan vaksinasi, tolong diingatkan untuk segera melakukan vaksinasi, mari bersama kita bantu pemerintah agar herd immunity semakin meningkat, dan paparan virus covid-19 semakin dapat ditekan,”Terangnya. [Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *