DaerahGarda ManokwariGaya HidupRegional

PT. Taspen Sosialisasi Program Unggulan Kepada ASN Pemkab Manokwari

MANOKWARI, gardapapua.com — PT. Taspen Papua Barat bersama Pemerintah Kabupaten Manokwari menggelar sosialisasi program Taspen kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Calon Pensiun Tahun 2021, Kamis (16/3/2021).

Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Lantai II Rupatama Aula Kantor Bupati itu, dihadiri sejumlah perwakilan Pejabat Administrator dan Pejabat Fungsional dilingkup Pemkab sebagai peserta, serta menghadirkan narasumber pemateri yakni Aprianto Widartono selaku staf dana PT Taspen Papua Barat, dan para perwakilan PT. Taspen Papua Barat lainnya.

Aprianto menjelaskan bahwa organisasi Pemerintahan mempunyai peranan dan kedudukan ASN sangatlah strategis untuk menyelenggarakan roda pemerintahan dan pembangunan dalam rangka mewujudkan tujuan negara.

Sehingga melalui Sosialisasi ketaspenan program TNT, Program Pensiun, Pekerjaan Jaminan Kerja (JKM) Program Jaminan Kematian dan Taspen bagi Aparatur Sipil Negara, diharapkan para ASN dapat memahami ketaspenan tersebut.

“Sosialisasi ketaspenan yang kami laksanakan ini sangat penting. Agar para ASN ini dapat selalu melatih dan memahami ketaspenan,”Paparnya

Dimana selain mensosialisasikan Program Jaminan Hari Tua, Tabungan Pensiun, Jaminan Kecelakaan dan Program Jaminan kematian. Untuk para pensiunan atau ASN yang berkeinginan mengajukan pensiun dini, juga perlu mengetahui informasi ini, terutama syarat pengajuan dan dokumen lainnya yang harus disiapkan. Kesempatan itu ada juga tambahan sosialisasi program Taspen Life.

Program Taspen Life. Yang mana program ini tidak terbatas kepada ASN saja, tapi bagi rekan – rekan di luar ASN bisa juga mengikuti program ini dan mendapatkan keuntungan dan bermanfaat.

“Dia seperti Asuransi, yang mengkafer asuransi jiwa tapi juga seperti tabungan. Ini terbuka untuk umum, ini sudah dilauncing sejak tahun 2020, dan pelaksanaannya kita akan gencar lagi di tahun 2021. Kami sedikit terhalang ditengah pandemi covid-19,”Tukasnya

Dengan begitu pentingnya kegiatan ini maka diharapkan kepada seluruh peserta agar mengikuti dan mampu memahami setiap materi sosialisasi dengan serius sehingga apa yang menjadi tujuan dari kegiatan ini antara lain membantu para ASN di hari tua semasa pensiun nantinya dapat tercapai dengan baik.

” Ini perlu kami informasikan ke seluruh ASN agar sebentar nanti jika melakukan pengurusan terkait hal ini mereka jadi tahu hak dan kewajibannya, terlebih keberadaan JKK dan JKM,”Tandasnya. [Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *