DaerahGarda KaimanaHeadline newsKPU PAPUA BARATPolitik

Sah, Fredy Thie dan Hasbulla Furuada Resmi ditetapkan Bupati Terpilih

KAIMANA, gardapapua.com — Sah, Fredy Thie dan Hasbulla Furuada,S.P di tetapkan Komisi Pemilihan Umum(KPU) Kaimana Kabupaten Kaimana sebagai Bupati Dan Wakil Bupati Terpilih, Hasil pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2020.

Penetapan itu berlangsung di aula Grend Kaimana Hotel pada Senin(22/1/2021) yang dihadiri oleh unsur Muspida dan DPRD serta tamu undangan lainnya berjalan aman lancar dan tertib.

Sebelumnya dari pantauan wartawan sebelum pelantikan terlebih dahulu dibacakan surat keputusan penghitungan suara oleh ketua KPU, dan dilanjutkan dengan surat keputusan Makhama Konsitusi (MK) yang bersifat resmi dan mengingat secara Hukuk serta surat keputusan berita acara penetapan oleh Devisi Teknis Dominika Hunga Andung.

Usai membacakan dan menetapkan pasangan nomor urut 1 Fredy Thie dan Hasbulla Furuada dengan Jargon TERKABUL secara de Facto and de Jure oleh KPU Kaimana, dilanjutkan dengan menangani berita acara dan menyerahkannya kepada pasangan TERKABUL disaksikan oleh Bawaslu Kaimana. Disambut dengan tepuk tangan meriah oleh partai pengusung.

“Bahwa pemilu sudah selesai dan semua harus bersama sama bergandengtangan untuk membangun Kaimana yang kita cintai,”Tukas Fredy Thie. [JO/RED]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *