Update Perkembangan Penanganan COVID19 Papua Barat Minggu 19 April 2020, Wilayah Sorong Ada Tambahan Positif
MANOKWARI, gardapapua.com — Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Papua Barat, melalui Juru Bicara (Jubir) dr. Arnoldus Tiniap, dalam siaran persnya, Minggu (19/4/2020), malam, kembali menjabarkan, adanya peningkatan penambahan angka kasus penderita positif corona.
Kasus positif virus corona di papua barat, terang dia bertambah dua (2) jiwa hingga total kini tercatat kasus positif di papua barat terpantau sebanyak 7 orang pada minggu (19/4). Jumlah kasus positif ini jadi yang tertinggi dalam kurun waktu sepekan terakhir di Papua Barat, khususnya Kota sorong dengan total empat (4) orang terkonfirmasi telah positif berdasarkan uji laboratorium/swab test PCR.
Dalam siaran pers tersebut, pasien dengan status positif Corona yang baru bertambah sebanyak dua (2) orang tersebut berasal dari Kota Sorong, masing-masing berjenis kelamin laki-laki (71) dan perempuan (26).
” Hingga hari ini, total pasien yang positif sebanyak 7 orang,”Ujarnya

Sementara warga dengan status Orang Dalam Pemantauan (ODP) juga semakin bertambah yakni 11 orang, sehingga total ODP di Papua Barat sebanyak 654 orang, dan masih dalam pemantauan sebanyak 163, sementara yang telah selesai pemantauan sebanyak 491 orang.
Jumlah tersebut juga bertambah pada warga yang berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) juga bertambah 1 orang, sehingga total PDP di Papua Barat sebanyak 31 orang. Pasien yang masih dalam pengawasan sebanyak 12 orang, dan pasien yang telah selesai pengawasan sebanyak 19 orang.
Berbeda dengan warga yang berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG), yang mana tidak ada penambahan. Total OTG di Papua Barat hingga saat ini sebanyak 182 orang, dan yang masih dalam pemantauan sebanyak 110 orang, sementara yang telah selesai baru 72 orang.
Adapun lampiran data press release perkembangan penanganan covid papua barat :