Sambut Hari Bhakti PU Ke-74, BPJN XVII Gelar Pertandingan Persahabatan Gateball
MANOKWARI, gardapapua.com — Dalam rangka menyambut Hari Bhakti PU Ke-74, Tahun 2019 Balai Pelaksaan Jalan Nasional (BPJN) XVII Manokwari – Papua Barat, melaksanakan Pertandingan persahabatan gateball.
Kegiatan olahraga pertandingan persahabatan dalam rangka meningkatkan kinerja untuk negeri itu, dibuka secara resmi oleh Kepala Balai BPJN XVII, Ir. Satrio Sugeng Prayitno, MM, melalui kegiatan upacara pembukaan gateball, bertempat dihalaman perkantoran BPJN XVII Manokwari, Selasa (26/11/2019) sore.
Dalam sambutannya, Kepala Balai BPJN XVII, Ir. Satrio Sugeng Prayitno, MM mengatakan, bahwa pelaksanaan kegiatan ini berlangsung dalam tiga hari kedepan dan diikuti sebanyak 16 tim.
Kesempatan itu dia berpesan, agar dalam pelaksanaanya kepada para seluruh peserta dari setiap tim yang ada, untuk menjunjung tinggi sportivitas.
” Kegiatan ini resmi dibuka, dan pesan saya semoga semua tim dapat menjunjung tinggi sportivitas, “Ucapnya
Dimana pada dasarnya kegiatan pertandingan persahabatan ini bertujuan membentuk raga dan jiwa yang sehat guna mendukung kegiatan pokok sehari-hari, fisik yang kuat dan pikiran yang sehat akan berguna untuk meningkatkan motivasi dalam pencapian kinerja yang optimal khusunya bagi seluruh jajaran BPJN XVII Manokwari – Papua Barat. [Ian/Red]