DaerahGarda Papua BaratGarda Teluk BintuniHeadline newsRegionalUncategorized

Wujud Peduli Warga Terdampak Banjir, Sahabat Yosim Bagikan Ratusan Paket Sembako di Yakora Jelang Idul Fitri 1445 H

Klik Tautan Video di Bawah Ini :

 

TELUK BINTUNI, gardapapua.com — Ketua DPD Partai Golkar Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, S.E,M.H, diketahui bersama tim Sahabat Yosim, membagikan ratusan paket sembako untuk warga terdampak banjir di wilayah Distrik Yakora, Kabupaten Teluk Bintuni, pada selasa (9/4/2024).

Diketahui paket bantuan tersebut diserahkan langsung oleh sosok humanis Ketua DPD Partai Golkar Teluk Bintuni Yohanis Manibuy, yang akrab disapa Anisto ini, berjumlah 200 paket bantuan sembako.

Ratusan paket sembako tersebut rencananya akan dibagikan merata di titik lokasi rumah warga yang wilayahnya terdampak banjir beberapa waktu lalu. Pembagiannya diantaranya akan menyasar Kampung Kyambo, Kampung Bumbangyakira, Kampung Manini, Kampung Yakora I, dan Kampung Yakora II. Penyerahan paket sembako yang berisikan beras, minyak goreng, dan gula pasir, diharapkan dapat membantu masyarakat yang terdampak musibah banjir.

Anisto menyebutkan, bahwa aksi spontanintas peduli banjir ini juga dilaksanakan berkolaborasi dengan tim kerja Yosim, serta dalam rangka menjalin silaturahmi bersama Masyarakat menjelang perayaan hari raya idul fitri 1445 H/ 2024.

“Jadi ada sekitar 200 paket sembako atau bantuan yang kami bagikan. Ini saya laksanakan atas kolaborasi tim kerja sahabat Yohanis Manibuy dan tim kerja Yosim. Harapannya semoga bantuan sembako ini bisa bermanfaat terlebih menjelang perayaan idul fitri 1445 H/2024 ini,”Ungkap Anisto.

Sebelumnya, banjir merendam Distrik Yakora, Kabupaten Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat, disebabkan oleh tingginya intensitas curah hujan disejumlah wilayah, hingga mengakibatkan meluapnya sungai Sebyar di Kabupaten Teluk Bintuni, sejak Kamis (4/4/2024).

Data yang dihimpun oleh Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) BNPB, Jumat (5/4) malam, sedikitnya 500 jiwa atau 150 Kepala Keluarga (KK) turut terdampak karena banjir merendam hingga ke permukiman warga.

Saat ini banjir berangsur surut, kendati demikian BPBD setempat tetap bersiaga dan berkoordinasi dengan pihak TNI dan Polri setempat terhadap ancaman potensi banjir susulan.

Selain kesiapsiagaan, BPBD Kabupaten Teluk Bintuni dan Porivinsi Papua Barat bersama tim gabungan telah menyerahkan bantuan kepada warga terdampak.

Hingga kini belum ada laporan dampak lain baik terhadap korban jiwa maupun kerusakan bangunan dan lainnya. Juga dalam rangka mengantisipasi dampak buruk dan potensi bencana susulan, BPBD telah mengimbau masyarakat tetap waspada khususnya terhadap potensi banjir mengingat berdasarkan prakiraan cuaca BMKG, pada Sabtu (6/4), hujan masih akan mengguyur wilayah Kabupaten Teluk Bintuni, dengan intensitas hujan petir hingga ringan pada periode waktu pukul 12.00 WIT hingga 18.00 WIT. [TIM/Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *