Disdukcapil Manokwari Jamin Ketersediaan Blangko KTP Hingga 6 Bulan Kedepan
MANOKWARI, gardapapua.com — Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Manokwari, Provinsi Papua Barat, menegaskan bahwa ketersediaan jumlah Blangko Kartu Tanda Penduduk Elektronik ( KTP-EL) hingga enam bulan kedepan dapat mencukupi dalam hal pelayanan kepada masyarakat.
Hal tersebut dikatakan Sekretaris Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Manokwari, Sikhalik, saat ditemui gardapapua.com, Jumat (15/1/2021). ia mengatakan untuk stok blangko di Dukcapil tahun ini tidak kekurangan ketersediaannya.
” Alhamdulillah sampai enam bulan kedepan (satu semester) di tahun 2021 stok blangko cukup, semoga untuk tahun ini kita tidak kekurangan,”Ujar Sekretaris Sikhalik
Dia lalu menyampaikan kepada masyarakat Manokwari bagi yang belum merekam KTP untuk segera lakukan perekaman dengan mendatangi Disdukcapil, tentunya dalam suasana pandemic Covid-19, pelayanan pada kantor Disdukcapil tetap memperhatikan dan menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.
” Bagi masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten yang belum melakukan perekaman KTP segera kunjungi Disdukcapil. Jadi ketersediaan sementara kita digudang itu cukup untuk melayani masyarakat selamat satu semester (6 bulan) kedepan, dimana berjumlah sekitar 13 ribuan blangko E-KTP,”Jelasnya
Sementara untuk program perekaman KTP anak bernama Kartu Indentitas Anak (KIA) Disdukcapil sementara masih menunggu koordinasi lebih lanjut dan disesuaikan dengan proses belajar/mengajar di setiap sekolah yang pada kondisi pandemik Covid-19.
“Sehingga kami sementara belum dapat melanjutkan proses tahapan penginputan kunjungan ke sekolah – sekolah terkait perekaman KTP Anak itu,”Sebutnya
Meski demikian untuk ketersediaan blangko untuk anak ini telah disiapkan sekitar 30 ribu lebih blangki KTP KIA.
” Jadi sampai satu tahun anggaran kedepan, ketersediaan blangko untuk KTP ANAK mencukupi,”Tukasnya. [AK/RED]