Resmikan Posko Bindes dan KM.04, Ali – Yohanis Tak Mau Berjanji Manis, Namun Beberkan Program Kerja
TELUK BINTUNI, gardapapua.com — Komunikasi Politik sapa warga terus di galakan pasangan kandidat Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Ali Ibrahim Bauw – Yohanis Manibuy (Anisto), dengan nomor urut satu (1) itu.
Hal itu kembali diwujudnyatakan melalui kegiatan peresmian dan syukuran Posko pemenangan Simpatisan – Relawan AYO di kompleks Bina Desa, dan di KM. 4 wesiri, Kabupaten Teluk Bintuni, Minggu (27/9/2020).
Sedikit berbeda dari Posko Pemenangan lainnya, Posko yang di beri nama ‘Posko Janji – Janji Manis’ dan ‘Posko Sangmaneta, Km.4’, diresmikan dengan metode pengguntingan pita secara bersamaan oleh pasangan kandidat yang dikenal dengan sebutan ‘AYO’ itu.
Posko tersebut nantinya akan digunakan kegiatan-kegiatan taktis tim pemenangan ‘AYO’. ALI – Yohanis dalam perhelatan pilkada kabupaten teluk bintuni untuk masa periode 2021-2024, berharap melalui strategi merangkul tanpa membedakan dan silaturahmi politik melalui temu sapa warga ini akan benar – benar membuat pasangan ‘AYO’ semakin meraup suara kemenangan pada 09 desember 2020 mendatang.

Ali – Yohanis kesempatan itu saat memberikan sepatah arahan mengharapkan, agar para simpatisan dan relawan AYO dapat bekerja menjangkau kawan dan bukan cari lawan. Sebab, apa yang tengah diperjuangkan adalah untuk perubahan teluk bintuni yang tentunya kedepan terjadi pemerataan kesejahteraan hingga kelapisan masyarakat.
Selain itu, beberapa program kerja kedepan jikalau terpilih nantinya Ali – Yohanis akan berupaya menyusun starategi pemerhatian dan pembangunan rumah layak huni bagi masyarakat ekonomi menengah kebawah, dan memperhatikan beberapa titik lokasi kampung/kompleks/ daerah yang akhir – akhir masuk kategori rawan banjir seperti kompleks Bina Desa.
Ali – Yohanis juga mengapresiasi tindakan kerja nyata masyarakat yang secara swadaya membangun posko – posko tim tanpa bantuan materi darinya dan calon pasangannya, namun posko – posko dapat terbangun rapi dan bersih serta cukup ramai dengan agenda sapa warga pada setiap lokasi.
“Kami sangat berterima kasih, karena antusias masyarakat semua membangun Posko secara Swadaya. Ini wujud gerekan hati dan nurani yang mau bintuni ini kedepan lebih baik,”Ujarnya
Ali – Yohanis juga berharapa, agar pada setiap posko – posko akan menjadi tempat silaturahmi dan menjadi tempat untuk suksesi pemenangan, serta mengajak timnya untuk terus melayani masyarakat.
“Ayo kita berjuang bersama, bungkus suara dan menang untuk bintuni lebih baik,”
Sementara sesuai pantauan media ini, disetiap Posko yang ada disediakan tempat mencuci tangan dan sabun, serta masyarakat diwajibkan memakai masker dan mengikuti protokol kesehatan covid-19. [TIM/RED]