DaerahGarda Manokwari

HUT Ke – 49, Warga GBI Diingatkan Hidup Sehat

MANOKWARI, gardapapua.com — Seluruh lapisan warga jemaat dalam persekutuan Gereja Bethel Indonesia (GBI) diingatkan bersatu hati tetap setia dalam menjadikan visi dan misi Gereja Bethel Indonesia (GBI) untuk mewujudkan “GBI Sehat”.

“Semua pergerakan dan kemajuan gereja gbi tidak terlepas dari campur tangan pemerintah yang merupakan wakil Allah dibumi yang selalu memperhatikan dan memberikan sumbangsih kepada gereja bethel indonesia khususnya di papua barat, “Ucap Ketua BPD II GBI Papua Barat, Pdt. Junaedi Saputro, dalam acara syukuran HUT GBI Ke 49, (6/10/2019).

Sambungnya, bahwa ditengah berkembangnya pertumbuhan jemaat, GBI yang hadir dengan harapan dalam menggerakan sebuah kebangunan rohani mengharapkan agar tetap komitmen bersama menjalankan roda organisasi pembinaan jemaat dalam mewujudkan lingkungan bersih dapat terwujud.

Sementara, Ketua Bidang Event BPD II GBI Papua Barat, Patrice Muabuay, saat memberikan laporan panitia pelaksanaan kegiatan peringatan HUT GBI ke 49 yang jatuh pada tanggal 6 oktober 2019 itu sebelumnya menyatakan, bahwa sebelumbya dalam menyambut peringaan HUT GBI ke 49, seluruh lapisan jemaat GBI telah melaksanakan beberapa agenda kegiatan kerja, melalui aksi bhakti sosial kebersihan yang dilaksanakan pada hari sabtu (5/10/2019) kemarin.

” Hasil yang diharapkan adalah sekiranya dapat mempererat persatuan dalam jemaat GBI dan adanya kesadaran berlingkungan yang baik dari jemaat GBI dan menjaga lingkungannya agar tetap bersih, “Papar Patrice

Adapun biaya dari seluruh rangkaian kegiatan peringati HUT GBI hingga pada ibadah pengucapan syukur yang telah dilaksanakan adalah murni merupakan sumbangsih dari para donatur dan sponsor, dukungan dari beberapa anak – anak TUHAN, perbankkan, dan seluruh keterlibatan seluruh jemaat GBI khususnya di Kota Manokwari. [Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *