DaerahGarda Teritorial

Prajurit, PNS Dan Persit Kodim 1805/Raja Ampat Terima Penyuluhan Hukum

Raja Ampat, gardapapua.com — Anggota Kodim 1805/Raja Ampat, PNS dan Persit KCK Cabang XLII Dim 1805/RA menerima penyuluhan hukum dari Kumdam XVIII/Kasuari bertempat di aula Makodim 1805/Raja Ampat Jl. Jend Sudirman, Kel. Waisai Kota, Kab. Raja Ampat yang diikuti ± 80 orang, Selasa (10/09/2019).

Tujuan dari penyuluhan Hukum bertujuan untuk mencegah dan meminimalisir pelanggaran hukum bagi Prajurit, PNS dan Persit.

Dalam pembukaan kegiatan Kasdim 1805/Raja Ampat Mayor Inf Yuli Agus Padang yang mewakili Dandim menyampaikan bahwa hukum adalah sesuatu yang sangat perlu kita ketahui bersama agar dalam pelaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai Prajurit dan sebagai keluarga prajurit, oleh Karena itu dilaksanakannya kegiatan ini agar kita semua paham dan mengerti secara dalam tentang hukum, Penyampaian Kasdim

Dalam sosialisasi hukum Pa Hukum Kodam XVIII/Kasuari Kapten Chk Raden M Hendri, S.H. menyampaikan kegiatan penyuluhan ini merupakan upaya untuk mencegah dan meminimalisir terjadinya pelanggaran hukum bagi anggota Kodim 1805/Raja Ampat, pengawasan melekat atau pengawasan internal sebagai salah satu fungsi Komando dalam melaksanakan program pembinaan personel serta pembinaan mental untuk meningkatkan kepatuhan, ketaatan dan kedisiplinan prajurit untuk meningkatkan ajaran agama, etika dan moral serta peraturan hukum dan tata tertib.

Kapten Chk Raden M Hendri, S.H mengharapkan dengan dilaksanakan kegiatan penyuluhan kepada Anggota Kodim 1802/Sorong dan Persit dapat memahami dan mengerti tentang aturan yang ada, sehingga kedepannya tidak terjadi pelanggaran hukum yang dilakukan oleh Prajurit, PNS dan Persit khususnya bagi prajurit Kodim 1805/Raja Ampat. Harapnya.

Hadir dalam kegiatan Mayor Inf Yuli Agus Padang (Kasdim 1805/RA), Kapten Chk Raden M Hendri, S.H.
(Kasi undang kumdam XVIII/Ksr), Letda Chk Hade Brata, S.H.
(Anglakdukbankum gol VIII Sidukbankum KumdamXVIII/Ksr)
Anggota Kodim 1805/Raja Ampat dan Ibu-ibu Persit Kodim 1805/Raja Ampat. [Rls/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *