Uncategorized

Kapolres Manokwari Pimpin Pengecekan Personel Pengamanan PSU di Pegaf

MANOKWARI, gardapapua.com — Kapolres manokwari AKBP Adam Erwindi bertindak selaku Inspektur Apel Gelar Pasukan, dalam rangka pengecekan personel Pengamanan PSU di Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf, red).

Kegiatan persiapan apel dan keberangkatan personil PAM gabungan yang terdiri dari jajaran res polres Manokwari, Sabhara polda papua barat, dan jajaran Brimobda Polda papua barat itu, berlangsung di Polres Manokwari, Minggu (18/8/2019), pagi.

Kapolres Manokwari AKBP Adam erwindi yang mengambil alih sebagai Inspektur Apel menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan pasca pihaknya menerima hasil putusan Mahkamah Konstitusi (MK) sebagaimana memerintahkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk melakukan penghitungan suara ulang seluruh surat suara di TPS Desa Disura, Kabupaten Pegunungan Arfak, Papua Barat.

Hal ini menyusul dikabulkannya gugatan yang dimohonkan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk Kabupaten Pegunungan Arfak daerah pemilihan I.

” Para personil Polres Manokwari, brimobda dan Polda Papua Barat siap bertolak menuju Kabupaten Pegaf. PSU rencana dilaksanakan pada hari selasa (20/8),”Ungkap Kapolres AKBP Adam Erwindi, usai apel gabungan di halaman Polres Manokwari.

Adapun jumlah personel PAM gabungan PSU terdiri dari 25 personel Polres Manokwari, 27 personel brimobda polda papua barat, 25 personel sabhara polda papua barat, dan 16 personel gabunhan inten dan serse polda papua barat.

Berdasarkan informasi yang dihimpun menyebutkan rencananya kegiatan PSU di Kabupaten Pegunungan Arfak, Selasa (20/8/2019) rencananya turut dihadiri langsung perwakilan KPU dan Bawaslu RI.

AKBP Andre Amnuputi, selaku Kabag Binops RO OPS Polda Papua Barat juga turut hadir dalam rangkaian apel pengecekan personel PAM PSU di pegaf ini. [Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *