DaerahHeadline news

Hari Bakti Adhyaksa ke 59, Ini Beberapa Rangkaian Kegiatan Kejari Manokwari

MANOKWARI, gardapapua.com – Kepala Kejaksaan Negeri Manokwari (Kejari) T. Banjar Nahor, SH., M.Ap, memimpin langsung pergelaran upacara dan tabur bunga di Makam Pahlawan, yang terletak di Jl. Pahlawan Sanggeng, Manokwari, senin (22/7/2019), pagi.

Sesuai pantauan gardapapua.com, kegiatan yang dilakukan itu merupakan sejumlah rangkaian kegiatan dalam agenda peringatan Hari Bakti Adhiyaksa ke 59, tahun 2019. Kegiatan tersebut bertemakan “Tingkatkan pengabdian demi kemajuan, keunggulan dan keutuhan negeri” dihadiri para Kasi Kejari Manokwari, para jaksa, Ibu-Ibu Ikatan Adhiyaksa Dharmakarini dan seluruh pegawai Kejari Manokwari.

Beberapa rangkaian yang telah digelar, senin (22/7) selain Upacara dan Tabur bunga, Kejari Manokwari kemudian melanjutkan dengan agenda perayaan syukuran HUT XIX ikatan Adhyaksa Dharmakarini tahun 2019, dan kegiatan seremonial syukuran Hari Bakti Adhiyaksa ke 59, bersama jajaran forkompimda terkait dan kemitraan, seperti
jajaran pemerintahan serta swasta.

Sebelumnya, beberapa rangkaian kegiatan aksi sosial dan baksos kesehatan juga telah dilaksanakan jajaran Kejaksaan Negeri Manokwari, dan berjalan dengan baik.

Kejari T. Banjar Nahor saat memberikan sambutan. (ft/Ian-Garda)

Kejari T. Banjar Nahor, SH., M.Ap, dalam arahan sambutan singkatnya mengatakan, momen Hari Bakti Adhiyaksa ini diharapkan bagi seluruh pegawai kejaksaan untuk komitmen menjaga konsistensi dalam meningkatkan kinerja termasuk hubungan sinergitas, meningkatkan intensitas kegiatan dan produktivitas capaian, dan optimalisasi pelaksanaan tugas, tanggung jawab, peran serta fungsinya.

Dia turut mengingatkan kepada jajaran, agar jangan abaikan perkara atau pekerjaan hal kecil. Sebab, segala sesuatu bila dikerjakan bertahap dan baik, maka pasti perkara serta tugas besar mampu dilaksanakan.

“ Tetap rendah hati, dan jangan sombong saya ingatkan agar mari dan kita jangan abaikan itu hal – hal kecil. Karena dari situlah kita belajar menangani hal yang besar, ”Himbau Kejari T. Banjar Nahor, SH., M.Ap berpesan.

Hal tersebut seolah menjadi ketegasan, agar jajaran pihak kejaksaan negeri manokwari (Kejari) mampu menjalani tugas aparat penegak hukum dengan meningkatkan kepekaan dalam melaksanakan tugas.

Dengan demikian, agar keberadaan Korps Adhyaksa yang memiliki beberapa tantangan, salah satunya mengembalikan kepercayaan masyarakat, semakin menjadi cermin dorongan perubahan melalui semangat dan komitmen dalam rangkaian Hari Bakti Adhyaksa ke 59, tahun 2019 ini. [Ian/Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *