Duo Pimpinan, Gubernur Mandacan feat Bupati Kasihiw Bakal Keistana Bahas P2TIM
TELUK BINTUNI, Gardapapua.com — Terkait Pusat Pelatihan Tekhnik Industri Migas di Kabupaten Teluk Bintuni, Gubernur Papua Barat Drs. D. Mandacan bersama Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw, MT dua pemimpin negeri Papua Barat akan Ke Istana negara dalam waktu dekat ini.
Bupati Teluk Bintuni, Ir. Petrus Kasihiw, Kamis (21/2) mengungkapkan bahwa dirinya sebagai Bupati Teluk Bintuni bakal di panggil bersama Gubernur Papua Barat oleh Presiden guna membahas Pusat Pelatihan Tekhnik Industri Migas (P2TIM).
“Belum lama ini saya di telepon oleh pimpinan Petrotekno di Ciloto yang mengabarkan bahwa, ia baru dari Kantor Sekretariat Presiden membicarakan terkait P2TIM.Sehingga kalau tidak ada halangan, Gubernur dan Bupati akan diundang ke Istana bertemu Presiden untuk membicarakan P2TIM,”Ujar Bupati Kasihiw
Bupati Piet sapaan akrabnya lebih lanjut menjelaskan, kehadiran P2TIM di tanah papua merupakan terobosan baru yang sangat kompetitif dan inovatif dalam menyerap tenaga kerja khususnya tenaga kerja asli papua yang ingin terjun dalam industri Migas.
“Mengingat P2TIM ini merupakan sebuah inovasi baru di Papua, dan dengan cara cara seperti ini, kedepan kita bisa menyiapkan orang orang asli Papua agar bisa sejajar dengan saudara saudara lainya di Indonesia” jelas Bupati.
Hal ini, lanjut Bupati, akan segera disampaikan kepada Gubernur Papua Barat sekaligus mengundang Gubernur dalam acara Peletakkan Batu Pertama Pembangunan Asrama P2TIM Teluk Bintuni.
“Nanti saya konsultasi dengan pak gubernur” tandasnya.
“Namun, saya juga sangat bangga kalau dari siswa siswa lulusan P2TIM ini juga boleh ikut bersama saya dan Gubernur untuk bertemu langsung dengan Presiden,”Tambah Bupati menambahkan. [Mon]