Pemda Teluk Bintuni Sambut Baik Pembangunan Kantor YLBH Sisar Matiti
BINTUNI, gardapapua.com — Pemerintah Daerah kabupaten Teluk Bintuni mengapresiasi dan menyambut baik pembangunan kantor YLBH Sisar Matiti di Teluk Bintuni. Hal ini tentu dalam hal menyangkut kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan kepastian dan bantuan hukum.
Demikian diungkapkan Izaac Laukoun, selaku Asisten III Setda Teluk Bintuni, saat hadir dalam prosesi syukuran acara peletakan batu pertama pembangunan kantor Yayasan Lembaga Bantuan Hukum (YLBH) Sisar Matiti, yang dilaksanakan pada Jumat (19/5/2023).
Ia mengatakan, bahwa menyangkut kebutuhan masyarakat tentunya Pemerintah Daerah tidak tinggal diam, pemerintah akan membantu. Sementara menyangkut hibah pemerintah daerah perlu ada Pertanggungjawaban dana yang diterima dari pemerintah. Ia mengapresiasi langkah YLBH Sisar Matiti yang langsung mewujudkan program pembangunan kantornya, ketika dana hibah sudah diterima.
Mewakili Ketua DPRD Kabupaten Teluk Bintuni, dan selaku Ketua Bapemperda Teluk Bintuni, Dan Topan Sarungallo, mengatakan, bahwa pembangunan kantor ini semoga berjalan baik, sehingga memudahakan masyarakat untuk membutuhkan bantuan hukum.
Kesempatan itu juga disaksikan dan dihadiri jajaran Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni yang diwakili Boston Siahaan, selaku Kasi Pidum.
Zainudin Patta, S.H selaku ketua panitia pembangunan, dalam keterangannya menyampaikan bahwa Pembangunan Kantor Yayasan Lembaga Bantuan Hukum (YLBH) Sisar Matiti ini menjadi penting bagi masyarakat yang membutuhkan akses bantuan hukum secara gratis. Selain itu kantor ini juga menjadi rumah bersama bagi generasi mudah Teluk Bintuni yang mau belajar soal hukum dan bercita-cita sebagai penegak hukum yaitu Pengacara (advokat).
“Dalam melaksanakan pembangunan kantor di SP 5 Jalur 10 ini kami menggandeng Sugandi, Pengusaha di Tanah Sisar Matiti ini. Harapan kami pembangunan kantor ini dapat berjalan dengan baik tanpa ada halangan sesuai dengan yang rencana yaitu 120 hari kalender, sehingga akhir tahun kami, kami sudah bisa menempati kantor tersebut,”Paparnya
Kantor ini dibangun diatas tanah seluas 14 x 14 meter. Biaya yang dibutuhkan untuk keseluruhan adalah sebesar Rp. 730.000.000,-. tetapi sampai saat ini pihak YLBH Sisar Matiti telah mengumpulkan dana sebesar Rp. 450 juta.
“Dari kekurangan ini kami membutuhkan donasi atau uluran tangan dari berbagai pihak baik pemerintah maupun swasta. Kami sangat bertema kasih kepada Pemerintah Daerah, Bupati Teluk Bintuni yang mana telah membantu kami dalam proses pembangunan kantor ini dan juga berbagai pihak yang ikut berdonasi untuk kelancaran pembangunan kantor ini,”Ucap Zainudin Patta, S.H. [TIM/RED]