DaerahGarda Raja Ampat

Hasil Pemeriksaan Swab, 4 Orang Positif Corona di R4

WAISAI, gardapapua.com — Satgas Covid-19 Kabupaten Raja Ampat secara resmi mengumumkan 4 kasus positif Corona (covid19) dalam Konferensi Pers yang berlangsung di Kantor Bupati Raja Ampat, Rabu 29/04/2020.

Setidaknya kini, jumlah pasien conform Covid-19 sebanyak 4 orang. Sementara berstatus PDP 3, ODP 43, ODP selesai pemantauan 24 orang. Telah dilakukan pemeriksaan Laboratorium swab sebanyak 17 sampel yang dikirim, dengan hasil: positif 4 sampel, negative 13 sampel.

“Berdasarkan hasil pemeriksaan PCR Makasar terdapat 4 orang pasien conform Covid-19 di Kabupaten Raja Ampat, saat ini mendapatkan perawatan di RSUD Raja Ampat,”Terang Rosenda.

Mereka adalah, Pasien 01: laki-laki (41 thn), Pasien 02: Wanita (36 thn), Pasien 03: Laki-laki (64 tahun) dan Pasien 04: laki-laki (41 thn).

Empat ( 4) kasus positif ini merupakan OTG dan ODP yang selama ini dipantau Tim Satgas, 1 ODP dan 3 OTG. Selain itu, orang-orang yang pernah kontak langsung dengan pasien sejak awal sudah dilakukan tindakan penanganan sesuai protocol.

Ia menambahkan akan dilaksanakan pemeriksaan swab berikutnya, untuk yang belum maupun yang hasilnya negative.
Sekda Raja Ampat, Dr. Yusuf Salim, M.Si mengajak masyarakat untuk tidak panik dan dapat bekerja sama melawan Covid-19.

“Tetap tetang, tidak perlu panik karena 4 yang positif ini mereka yang selama ini dalam pemantauan, tim sudah melakukan berbagai upaya utk mengetahui siapa-siapa saja yg berkontak dengan pasien. Kita berharap semoga yang positif ini segera sembuh, dan tidak ada tambahan. Ini adalah wabah, ini adalah musibah, mari Bersama-sama bantu Pemerintah, bantu Tim Covid berikan sosialisasi, saat ini kita butuh kerja sama, kekompakan, kita Bersatu melawan Covid di Raja Ampat. [RLS/DM/RED]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *