Pasangan Cabup – Cawabup Manokwari ‘Selaras’, Urutan Ketujuh Mendaftar di NasDem
MANOKWARI, gardapapua.com — Elisa Sroyer mantan penjabat Bupati kabupaten tambrauw, beserta pasangannya Calon Wakil Bupati Muh. Rasul, sabtu (19/10/2019), sore, mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon Bupati dan Cawabup Kabupaten Manokwari periode 2020 – 2025.
Menamai diri dengan sebutan ‘Selaras’, pasangan Bupati dan Wabup, Elisa Sroyer dan Muh. Rasul, sesuai pantauan gardapapua.com, dikantor DPD Partai NasDem Kabupaten Manokwari, Jl. Trikora pantai wisata, Anday, Kabupaten Manokwari, tampak kompak hadir didampingi beberapa perwakilan para ibu – ibu, nampak menggunakan kemeja stelan putih selaras.
Adapun kedatangan Pasangan Cabup -Cawabup ini didampingi langsung tim kerja selaras dengan Ketua Tim Pemenangan G.M.Purba dan disambut langsung oleh Ketua DPD NasDem Kabupaten Manokwari melalui Waket OKK DPD, Yantje Ortisan Imbiri.
Usai menyerahkan berkas formulir dan menandatangani tanda terima penyerahan berkas keapada panitia penjaringan Cabup – Cawabup, partai NasDem, Elisa Sroyer selaku Cabup kabupaten Manokwari periode 2020 – 2025 mengatakan, keinginannya menjadi calon Bupati adalah merupakan hak semua masyarakat. Sebab, hal tersebut tentunya tak terlepas dari Hak memilih dan dipilih. namun tentunya, dari dukungan masyarakat.
” Manokwari adalah rumah besar kita bersama. Sehingga inilah motivasi saya yang juga tentu tak terlepeas dari dukungan masyarakat sendiri sebagai doa dan harapannya kedepan manokwari harus lebih baik,”Ucap Elisa Sroyer
Sementara itu, Cawabup ‘Selaras’, Muh. Rasul menyatakan bahwa disandingkan dirinya bersama elisa sroyer adalah sebagai bentuk bahwa dalam dunia perpolitikan dan pemerintahan adalah suatu wujud kombinasi yang baik.
” Saya dari dunia politik dengan jabatan saya selaku waket DPW PKB Papua Barat, dan beliau Elisa Sroyer sudah sangat mumpuni dan punya segudang pengalaman dalam biro pemerintahan baik sejak menjadi lurah, distrik, dan dua kali menjadi penjabat Bupati. Tentunya ini suatu energik yang baik, jika diseleraskan, maka pastinya akan menghasilkan sesuatu yang baik bagi kota manokwari, “Jelasnya
Sementara itu, Waket OKK DPD, Partai NasDem Yantje Ortisan Imbiri, menyatakan, bahwasannya hingga kini telah tercatat sebanyak 6 pasangan cabup-cawabup dan satu calon tunggal telah mengembalikan berkas fotmulir pendaftaran yang telah diusung sesuai tim kerja pemenangan.
” Pak elisa sroyer dengan pasangannya pak Muh. Rasul, urutan ketujuh kembalikan berkas pendaftaran bacabup-cawabup. Satu calon tunggal itu baru Rudy Timisella, “Beber Waket OKK DPD, Yantje Ortisan Imbiri.
Dikesempatan itu, Imbiri menegaskan, bahwa Partai nasdem adalah partai tanpa mahar, dan memang menjadi komitmen menjadi partai yang berkomitmen hadir memberikan kesejukan.
” Kami nasdem apa adanya seperti begini. Dan saya tegaskan bahwa NasDem partai tanpa mahar, “Tukas Yantje Ortisan Imbiri. [Ian/Red]