Gebyar Vaksinasi Covid-19 Oleh Polres Sorsel, Vaksin Perdana Siap Terima SIM Gratis
SORSEL, gardapapua.com —- Polres Sorong Selatan, melalui Satuan Lalu Lintas Polres Selatan dan Pemerintah Daerah (Pemda) melakukan gebyar Vaksinasi Covid-19 kepada warga yang belum melakukan vaksinasi, baik itu tahap pertama maupun tahap kedua.
Dalam momentum Vaksinasi Masal Covid-19 itu, Satlantas Polres Sorsel lalu memberikan SIM gratis kepada warga Sorong Selatan yang berusia 17 tahun ke atas, setelah mengikuti vaksinasi khususnya pada Tahap Pertama (I).
Gebyar vaksinasi ini bertempat di Mapolres Sorong Selatan. kegiatan ini ditujukan kepada para warga di daerah Kabupaten Sorong Selatan.
Dalam pelaksanannya kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Sorong Selatan, Kapolres Sorong Selatan, Kasdim 1807 Sorong Selatan dan unsur pimpinan Bank yang ada di Kabupaten Sorong Selatan.
Kapolres Sorsel, AKBP Choiruddin Wachid, S.IK.,MM, melalui Kasat Lantas Polres Sorong Selatan, IPTU Putiho,S.IP.,MH, pada Selasa (16/11/2021), disela – sela kegaiatan yang dilaksanakan pada pukul 08.00 wit s/d 15.30 wit, mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut mendapat respon yang sangat posistif dari masyarakat. hal ini di buktikan dengan banyaknya peserta vaksinasi yang datang mencapai 250 orang lebih.
“Ada sekitar 250 lebih orang yang mengikuti Vaksinasi Covid-19 dalam kesempatan ini. Selanjutnya yang belum mempunyai Surat Izin Mengendarai (SIM) dan telah cukup umur, khususnya di atas 17 tahun usai melaksanakan Vaksin Dosis 1 mendapatkan Sim Gratis,”Jelasnya.
Dimana melalui antusiasnya masyarakat mengikuti Vaksinasi tersebut, diharapkan dapat mendukung dan menekan upaya penurunan angka Covid-19, di Wilayah Polres Sorong Selatan. Kepada masyarakat juga diharapkan untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Covid-19). [Ian/Red]